Universitas Terbaik Di Purwokerto – Selama ini sebutan “Kota Pelajar” masih sangat melekat erat untuk Yogyakarta. Akan tetapi, Purwokerto yang masih satu provinsi dengan Yogyakarta juga punya potensi besar untuk bmenjadi “The Next Kota Pelajar” lho. Hal ini tercermin dari adanya universitas negeri di Purwokerto yang bisa Anda pilih untuk menuntut ilmu.Berikut ini adalah informasi selengkapnya dari pariwisatakalsel.

Universitas Harapan Bangsa Purwokerto

Di Purwokerto Kamu juga bisa masuk ke Universitas Harapan yang merupakan salah satu perguruan tinggi swasta di bawah Yayasan Pendidikan Dewi Puspita. Perguruan tinggi ini resmi berdiri sejak tahun 2002 dan awalnya memiliki nama Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Harapan Bangsa Purwokerto.Saat ini kamu tersebut memiliki 3 fakultas yaitu Fakultas Kesehatan, Fakultas Sosial, dan Fakultas Sains. Lokasi Universitas Harapan Bangsa Purwokerto ada di Jalan Raden Patah nomor 100.

Institut Teknologi Telkom Purwokerto

Institut Teknologi Telkom Purwokerto adalah salah satu perguruan tinggi yang berdiri di tahun 2002. Kampus ini dikelola oleh Yayasan Pendidikan Telkom dan merupakan kampus yang fokus pada bidang Healthcare, Agro-Industry, Small and Medium Enterprise, dan Tourism.Kampus tersebut memiliki 3 fakultas yang bisa dipilih oleh calon mahasiswa, yaitu Teknik Telekomunikasi & Elektro, Rekayasa Industri dan Desain, dan Informatika. Lokasi kampus ini ada di Jalan D. I Panjaitan No. 128, Purwokerto

Universitas Wijayakusuma Purwokerto

Unwiku atau Universitas Wijayakusuma Purwokerto merupakan kampus yang berada di wilayah Purwokerto, Jawa Tengah.Peringkat kampus swasta tersebut adalah ke 5 untuk skala Kota, Nasional 558, dan Dunia 6308.

Baca Juga : Beasiswa Cahaya Prestasi Telah Dibuka, Segera Daftarkan Dirimu!

Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Rekomendasi kampus di Purwokerto selanjutnya yakni ada Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP). UMP merupakan perguruan tinggi swasta terbesar di Jawa Tengah bagian barat, yang terakreditasi B. Kampus ini telah berdiri sejak tahun 1965 dengan nama Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Muhammadiyah Purwokerto. Pada awal berdiri, kampus ini hanya terdiri dari dua fakultas yakni Fakultas Ilmu Pendidikan dan Fakultas Pendidikan Umum.Kini, kampus yang beralamat di Jl. KH. Ahmad Dahlan, Purwokerto ini memiliki sebelas fakultas dan satu program pascasarjana. Kesebelas fakultas tersebut terdiri dari:

  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  • Fakultas Teknik dan Sains
  • Fakultas Pertanian
  • Fakultas Agama Islam
  • Fakultas Psikologi
  • Fakultas Farmasi
  • Fakultas Sastra
  • Fakultas Hukum
  • Fakutlas Ilmu Kesehatan
  • Fakultas Kedokteran

Universitas BSI Kampus Purwokerto

Universitas BSI menjadi salah satu kampus IT yang ada di Purwokerto dengan akreditasi B. Kampus UBSI memiliki 3 Fakultas yaitu Fakultas Komunikasi & Bahasa, Fakultas Ekonomi & Bisnis, dan Fakultas Teknik & Informatika.Di Universitas BSI Kampus Purwokerto terdapat dua program studi yaitu Sistem Informasi dan Teknologi Komputer yang termasuk dalam Fakultas Teknik & Informatika. Kampus ini berada di Jalan HR. Bunyamin No. 106 Pabuaran, Purwokerto Utara.Selain menerima mahasiswa reguler, Universitas BSI Kampus Purwokerto juga membuka kesempatan seluas-luasnya untuk calon mahasiswa yang memiliki prestasi baik di bidang akademik maupun non akademik. Bahkan kampus ini juga memberikan beasiswa untuk kamu yang memiliki talenta digital.